Sukabumi - Giat dalam Menjelang Bulan Suci Ramadhan tahun ini 1444 H / 2023, Anggota Koramil 0622-06/Parakansalak bersama warga melaksanakan bakti religi bersih-bersih mesjid di Masjid Nurul Falah di Desa Sukakersa, pada Senin 20 Maret 2023 hari yang lalu.
Agus Sitepu salah satu anggota Koramil Parakansalak mengatakan bahwa bakti religi ini dilakukan bersama warga masyarakat agar bisa lebih nyaman beribadah Bulan Suci Ramadhan.
Baca juga:
Kemerdekaan, Jangan Lepas dari Genggamanmu!
|
Masih kata Agus, Tiap hari juga bersih, namun kita turun hari ini sesuai arahan pak Danramil untuk turut serta membantu warga masyarakat dalam kerjabakti religi bersih-bersih mesjid jelang Bulan Suci Ramadhan tahun ini 2023.
" Sesuai arahan pak Danramil Koramil Parakansalak, Kpt Inf Amril, para anggota Koramil Parakansalak terjun langsung bantu warga masyarakat, " Agus Sitepu, 21 Maret 2023.
Baca juga:
Laki-laki Paruh Baya
|
Melalui sertu Agus Sitepu, Danramil juga menyampaikan harapannya bahwa dengan adanya kegiatan bakti religi ini, masyarakat akan merasa nyaman manakala nanti pada waktunya melaksanakan ibadah tarawih di mesjid yang sudah bersih dan ini sudah menjadi tradisi di Parakansalak bahwa sambutan Ramadhan salah satunya dengan bersih-bersih mesjid.
Para Anggota Koramil Parakansalak dan warga terlihat sibuk membersihkan mesjid dengan bergotong royong dalam tayangan Vidio yang diperlihatkan Sertu Agus Sitepu.
Baca juga:
Mengenal Seni Aborigin Australia
|